![]() |
Walikota Malang Wahyu Hidayat dorong retail modern tambah kuota UMKM lebih dari 72 peserta dalam program Mbois Vaganza untuk perluas jangkauan produk lokal |
Malangdata.com – Dalam rangka mewujudkan salah satu poin Dasa Bhakti, yakni Ngalam Laris, Walikota Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat resmi memperkenalkan program Mbois Vaganza: UMKM Goes to Mall Retail Modern. Kegiatan ini merupakan langkah strategis Pemerintah Kota Malang untuk mengangkat derajat pelaku UMKM agar semakin berkembang dan naik kelas.
Bertempat di lantai 2 Mall Olympic Garden (MOG) Malang, sebanyak 72 pelaku UMKM lokal diberi ruang untuk memasarkan produknya langsung ke konsumen modern, termasuk wisatawan dari luar kota. Wahyu menegaskan bahwa program ini sejalan dengan konsep Ngalam Nyaman dan gerakan 1000 Event, sebagai strategi mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis lokal.
“Ini implementasi dari program Ngalam Laris dan Ngalam Nyaman. Harapannya, wisatawan yang datang ke Kota Malang dapat menemukan produk UMKM di mana saja, termasuk saat berkunjung ke mall untuk mencari oleh-oleh,” ujar Walikota Wahyu.
![]() |
Walikota Malang Wahyu Hidayat bersama Ketua DPRD Kota Malang Siti Aminah dan Kadiskopindag Eko Syah optimis Mbois Vaganza bantu UMKM naik kelas dan tembus pasar mall |
Lebih lanjut, Wahyu berharap agar jumlah UMKM yang masuk retail modern dapat terus bertambah. Menurutnya, pelaku UMKM yang belum lolos kurasi tidak perlu berkecil hati karena Pemkot Malang tetap memberikan pendampingan, pembinaan, dan bantuan agar siap bersaing.
“Kami minta ke pihak retail agar membuka lebih banyak kesempatan. UMKM yang belum lolos kurasi tetap akan kami dukung agar siap masuk pasar modern,” jelasnya.
Wahyu juga memberikan apresiasi kepada pengelola mall yang telah bersinergi memberikan ruang bagi UMKM Kota Malang. Ia berharap kolaborasi lintas sektor, mulai dari dunia usaha, perbankan, akademisi, hingga komunitas dapat terus diperkuat.
“Sinergi seperti ini harus diperluas agar ekosistem UMKM di Kota Malang makin kuat dan berkelanjutan,” pungkasnya dengan penuh optimisme.
Tagar: #UMKMMalang #MboisVaganza #NgalamLaris #UMKMGoesToMall #WalikotaWahyu #UMKMNaikKelas #MalangMbois
Penulis: Doddy Rizky
Editor: Julio Kamaraderry
Sumber: Prokompim
© 2024 Malangdata.com